Lingkup.id Jawa Barat Bandung Raya SPPG Sukamaju Cibeunying Kidul 004 Resmi Beroperasi, Dukung Program Makan Gratis Bergizi bagi Pelajar
Bandung Raya

SPPG Sukamaju Cibeunying Kidul 004 Resmi Beroperasi, Dukung Program Makan Gratis Bergizi bagi Pelajar

SPPG Sukamaju Cibeunying Kidul 004 siap suplai Makan Gratis Bergizi di wilayah Cibeunying Kidul

Banner Iklan 1400 x 181

Lingkup.id, Bandung – Fasilitas baru penyedia makan bergizi untuk pelajar kini hadir di Kecamatan Cibeunying Kidul.

SPPG Sukamaju Cibeunying Kidul 004 yang berlokasi di Jl. Cikaso Barat 2 No. 68, Sukamaju, resmi beroperasi dan siap mendukung program Makan Gratis Bergizi (MGB) di wilayah Kota Bandung.

Peresmian ini menjadi langkah nyata dalam memperluas akses layanan gizi seimbang bagi anak sekolah, sejalan dengan komitmen pemerintah menghadirkan layanan publik yang lebih merata dan berkualitas.

Pemilik SPPG, Ichsan Syuaib, mengatakan bahwa pihaknya telah memenuhi seluruh prosedur dan regulasi yang ditetapkan oleh Badan Gizi Nasional (BGN).

“Alhamdulillah, hari ini SPPG Sukamaju Cibeunying Kidul 004 resmi beroperasi. Kami siap membantu menyukseskan program MGB di wilayah ini dan memastikan semua prosesnya sesuai aturan,” ujar Ichsan.

SPPG ini ditargetkan mampu memproduksi hingga 4.000 porsi makanan bergizi setiap hari. Namun pada tahap awal, produksi akan dimulai dari sekitar 1.500 porsi yang akan disalurkan ke lebih dari 20 sekolah di enam kelurahan di kawasan Cibeunying Kidul.

Kepala SPPG, Angelika Natania Lala, menambahkan bahwa pihaknya juga menggandeng Puskesmas Padasuka untuk memastikan seluruh proses penyajian dan distribusi makanan dilakukan sesuai standar kesehatan.

“Koordinasi rutin dengan puskesmas penting untuk menjaga kualitas makanan dan memastikan layanan berjalan lancar,” jelasnya.

Dengan beroperasinya SPPG Sukamaju Cibeunying Kidul 004, ribuan pelajar di wilayah tersebut diharapkan bisa mendapatkan asupan gizi yang cukup setiap harinya membantu mereka tetap sehat, aktif, dan fokus belajar.

Hadirnya SPPG ini juga menjadi bukti kolaborasi nyata antara pemerintah, pelaku usaha lokal, dan masyarakat dalam mendukung tumbuh kembang generasi muda Bandung yang lebih sehat dan cerdas.***

Exit mobile version